Environment Consideration For Biodiesel

Bahan Bakar Mesin Disel Tidak Mencemari dan Akrab Lingkungan

Apa itu biodisel ?

Biodisel adalah bahan organik alam, yang sumber dari hasil tumbuhan di permukaan bumi, sumber daya alam yang terbaharukan seperti jenis buah, polongan atau kacang, dan umbi atau akar yang mengandung minyak nabati maupun dari hasil daur ulang minyak jelantah limbah rumah tangga atau restoran, dapat diolah menjadi biodisel sebagai bahan bakar yang ramah lingkungan. Artinya, biodisel berfungsi sebagai pengganti bahan bakar minyak solar yang berasal dari dalam perut bumi dari hasil tambang, hanya bedanya biodisel berasal dari bahan organik dari tumbuhan di atas permukaan bumi yang mudah kembali ke alam, sehingga aman bagi kesehatan lingkungan, mudah diterima dan kembali kealam melalui proses biologi (biodegradable), dan hasil pembakarannya sangat rendah dampaknya terhadap polusi udara jika dibandingkan dengan bahan bakar solar. Bahkan baunya lebih baik dari minyak solar seperti harumnya masakan Francis, donat, atau barbecue.

Dapatkah biodisel digunakan mobil, generator, atau perahu motor ?

Tentu saja dapat digunakan biodisel murni (100%) sebagai pengganti bagi yang biasa menggunakan minyak solar, kecuali selama musim dingin. Pada musim dingin biodisel lebih cepat beku dibanding dengan minyak solar karena vikositasnya lebih tinggi dan diperlukan penyesuaian sistim pencampuran dengan udara. Karburator yang telah dibuat sebelum tahun 1993 dilengkapi seal karet pada pompa minyak (fuel injection) akan rusak jika berkontaminasi dengan biodisel 100%. Sehingga perlu mengganti seal ini dengan seal Viton™ atau seal bukan karet. Dapat juga digunakan campuran biodisel dan minyak solar dengan perbandingan 20% - 35%, dan dapat digunakan pada mesin jenis lama tanpa mengubah sistim pengabutan minyak pada mesin. Hanya perlu diperhatikan pada seal mata sepuyernya. (direct injection), karena akan menjadi masalah pada proses pencampuran biodisel dengan udara pada waktu musim dingin, sehingga tetap perlu waspada agar proses pencampuran dilakukan dengan tepat. Biodisel dan solar bercampur dengan baik walaupun terdapat kandungan air. Campuran solar dan biodisel memiliki sistim pelumasan yang sangat baik, dan dapat mengurangi pengembunan, menghindari korosi pada silinder mesin, sehingga membuat komponen ruang bakar mesin berumur panjang. Biodiesel dapat membersihkan sistim karburator, sehingga dapat menjaga komponen saringan minyak beberapa minggu pertama setelah penggunaannya.

Amankah menggunakan biodiesel ?

Ya ! Biodisel terbuat dari minyak nabati dan alkohol, sehingga jika tumpah ke tanah, akan cepat terurai secara alami menjadi bahan sisa organik. Dengan alasan apapun Biodisel tidak dianjurkan untuk dikonsumsi. Bagaimanapun tidak mungkin dikonsumsi sebagai minyak goreng, karena mengakibatkan melumasi sistim pencernaan. Biodisel sebagai racun seperti seperti garam meja, tetapi mudah ditanggulangi. Mekanik mengatakan bahwa biodisel tidak merusak tangan tidak seperti solar. Banyak masyarakat menggunakan biodisel untuk kapal laut agar melindungi kelestarian alam karena tidak merusak flora dan fauna laut.

Apakah biodisel mengurangi polusi udara ?

Sangat mengurangi polusi udara dibandingkan dengan bahan bakar solar. Biodisel tidak memiliki semua bentuk bahan cemaran udara. Sangat penting peranannya, biodisel tidak meracuni udara yang menyebabkan komponen keseimbangan udara terganggu. Biodisel murni dapat mengurangi resiko kanker 94%; B20 dapat menghindari resiko kurang lebih 27%. Karena pada biodisel tidak terkandung sulfur, sehingga biodisel tidak akan mengeluarkan gas emisi sulfur dioxide atau katalis gas buang yang meracuni. B20 mengandung 20% keuntungan biodisel murni. B20 dapat pula mengurangi asap dan bau yang kurang sedap pada kenalpot gas buang kendaraan bermotor .


Apakah biodisel mengurangi efek rumah kaca ?

Ya. Selamanya, tumbuhan yang menghasilkan minyak nabati dapat dibuat menjadi biodisel, CO2 di atmosfir di siang hari dihisap tanaman dapat tumbuh dan berkembang terbaharukan, hasilnya daun, buah, akar yang mengandung minyak dapat tumbuh, tanaman yang mengandung minyak nabati dapat digunakan untuk bahan baku biodisel sebagai bahan bakar dapat dilakukan daur ulang menjadi bahan pupuk organik bagi tanaman, mengembalikan karbon dari minyak dan tanaman, gas buang ke atmosfir sebagai karbon dioxide (CO2) dapat di olah kembali oleh tumbuhan. Daur ulang carbon ini dari CO2 dalam atmosfir menjadi karbon pada bahan tanaman dan kembali ke atmosfir terjadi akumulasi O2 dalam atmosfir. Tentu saja, tidak memberikan kontribusi pada perubahan iklim global. Karbon dioxide yang bersal dari bahan bakar minyak solar sebagai bahan bakar untuk traktor, atau bahan bakar alat transportasi dapat digantikan dengan memproduksi biodisel secara bertahap agar tidak merusak atmosfir dari tahun ke tahhun. Kesimpulannya, biodisel menghasilan CO2 lebih rendah 78% dari bahan bakar minyak solar setara 2.661 gram CO2 per gallon, sedangkan bahan bakar minyak solar menghasilan 12.360 gram per gallon.


Dimana Dapat Membeli Biodiesel dan Biodieselmix ?

Industri Biodisel setempat masih sedikit, tetapi tumbuh dengan cepat bagai jamur. Sekarang terdapat sembilan produsen biodisel di United States. Umumnya biodiesel ini dijual dalam bentuk B20 yang konsumennya Bus sekolah secara berlangganan. Perusahaan distribusi minyak atau industri biodisel dapat menyediakan stok B20 bagi langganannya. Kebanyakan masyarakat belum memiliki persediaan yang cukup stok biodisel, tetapi kita ketahui bahwa jika mau membeli eceran dapat membelinya pada Statsiun Penjualan Bahan Bakar Umum (SPBU) setempat, berusaha terus maka pasti dapat membelinya sedangkan di Indonesia terdapat di beberapa tempat SPBU terentu di Jakarta atau bisa pesan di Puspitek (BPPT) Serpong Tangerang walaupun kapasitasnya masih terbatas, Biodisel BPPT Serpong Tangerang berasal dari CPO (Crude Palm Oil) atau kelapa sawit, dan sedang direncanakan diproduksi dengan bahan baku jarak pagar asal dari NTB. Ini merupakan peluang usaha agroindustri bagi alumni TIKM, MST UGM, bagi yang tertarik dalam usaha ini, dapat membuat, memakai dan menjualnya, jika kita kesulitan kita tanya suhu kita, ask to best our lecturer Mr. Dr. Ir. Supranto, M.Sc.

Mengapa Belum Banyak Yang Menggunakan Biodisel ?

Biodisel masih baru dikenal dan belum memasyarakat, Sayangnya, masyarakat belum cepat tanggap lamban memahami dan kalaupun ada yang tertarik memakainya tetapi masih sangat mahal harganya. Biodisel dijual borongan dengan harga $1.50–$2.25 per gallon tanpa pajak; Pajak bahan bakar minyak bumi (BBM) $0.50 per gallon. Itulah mengapa masyarakat belum memilih B20; karena sedikit lebih mahal. Departemen Energy US bekerja sama dengan Industri Biodisel agar mengurangi biaya atau harga jual biodisel lebih rendah $1 per gallon 5 tahun yang akan datang. Agen Pencinta Lingkungan Hidup US akan segera menuntut agar bahan bakar minyak mengurangi nilai ambang batas bahan cemaran, dengan jalan melakukan pemurnian, sehingga membutuhkan biaya produksi tambahan yang akhirnya memberikan dampak kepada menguranginya perbedaan harga antara biodisel dengan bahan bakar minyak solar.

Apakah minyak biodisel memiliki standar ?

Ya. Pastikan bahwa biodisel memenuhi standar ASTM PS 121. Produsen dapat mengacu informasi standar tersebut. Kita dapat memeriksa sendiri kualitas standar campuran biodisel dengan solar sesuai dengan komposisinya. Pastikan tidak terdapat kandungan air di dalamnya, endapan, atau persyaratan minimal viskositasnya. Jika menemui kesulitan menganalisa kualitas agar memenuhhi standar, dapat mengirimkan contoh (sampel) ke laboratorium untuk dilakukan pengujian melalui analisa laboratorium. National Biodisel Terdaftar US dapat merekomendasikan laboratorium pengujian yang dapat dipercaya. Di Indonesia dapat di analisa di Laboratorium Kimia Teknik UGM Yogyakarta.

Berapa lama biodisel dapat disimpan ?

Umur biodisel hampir sama dengan umur kadaluarsa bahan bakar minyak solar. Tetapi direkomendasikan tidak melebihi 6 bulan tanpa perlakuan khusus pada penyimpanan.

No comments:

Post a Comment