Iklan merupakan hal yang sangat penting dalam dunia perdagangan. Iklan merupakan salah satu fungsi dari distribusi. Tanpa iklan mustahil barang hasil produksi akan dikenal masyarakat/konsumen. Coba anda lihat bagaimana gencarnya iklan di televisi dan dapat anda bayangkan berapa juta yang harus dikeluarkan perusahaan untuk tampil di televisi. Anda mungkin juga tahu bagaimana informasi iklan itu begitu berpengaruh terhadap keputusan dan perilaku konsumen. Bagi perusahaan-perusahaan kecil dan menengah tentunya yang belum kuat membayar iklan televisi tentu akan mencari solusi untuk beriklan lewat media cetak, radio atau internet dengan jaringannya yang sudah mendunia.
Ngomong-ngomong soal internet tentu saja bukan hal yang aneh bagi kita, anak-anak SD kelas 6 saja sudah pintar tentang internet. Dan nggak usah dibayangkan berapa banyak pengguna internet di dunia, dan itu perkembangan kedepan bukannya semakin sedikit, tetapi akan berlipat-lipat semakin banyak. Maka dari itu tren ke depan nampaknya iklan di internet makin mendapatkan hati di kalangan pengusaha-pengusaha besar, disamping dengan biaya yang lebih murah, ternyata targetnya juga lebih jelas.
Ada banyak sekali cara beriklan di internet, mulai dari Google Adsense, Google Adwords, Iklan di Facebook, Iklan di Kaskus, Pasang iklan/banner di website/weblog dan lain sebagainya. Bahkan tren sekarang semakin banyak komunitas-komunitas jasa pemasang iklan PPC seperti kumpulblogger, adsensecamp atau kliksaya. Semuanya efektif dan murah meriah, tapi permasalahannya seberapa besar target perusahaan yang ingin dicapai dengan iklan-iklan tersebut.
Salah satu iklan yang saat ini paling efektif di internet adalah dengan jaringan blog yaitu idblogNetwork. Inilah yang sering kita sebut bagaimana dahsyatnya kekuatan networking. Nah meskipun tergolong baru karena baru didirikan 1 agustus 2010 tetapi IdblogNetwork.com nampaknya benar-benar mendapatkan kepercayaan penuh dari Perusahaan-perusahaan. Konsep idblognetwork.com adalah menfasilitasi Advertiser /brand untuk melakukan kampanye marketing melalui jaringan blogger Indonesia. idblognetwork.com menghubungkan para blogger dengan advertiser/brand melalui satu platform dan dapat diakses real time secara langsung untuk memantau kesuksesan sebuah digital campaign, sekaligus meningkatkan brand awareness, brand building, serta menjaga brand image melalui konsep "mouth to mouth" ala media digital.
Bukan tanpa alasan jika pasar begitu percaya dengan kualitas IdblogNetwork kita pendiri IdblogNetwork adalah orang-orang yang berpengalaman dalam dunia IT dan Digital Advertising.Coba kita lihat siapa pendiri IdblogNetwork.com
1. Kukuh TW- founder kumpulblogger.com - layanan ppc lokal sejak january 2008
2. Mubarika Darmayanti - pernah bekerja pada AdMax, FeminaGroup dan Kelompok Kompas Gramedia
3. Moch Farid - IT Praktisi berpengalaman di bidang aplikasi programming dan infrastruktur
Tentu saja dengan modal kepercayaan yang besar dari pasar merupakan modal yang sangat kuat untuk idblognetwork untuk berkembang dan menjadi solusi beriklan paling efektif di internet. Coba kita lihat bagaimana IDblognetwork memberiklan sulusi beriklan di internet yang paling efektif sejak meluncurkan campaign perdana pada bulan September lalu, dan sebagian campaign masih berjalan telah ikut mempromosikan produk-produk dari Telkom Flexi, Simpati Telkomsel, XL Blackberry Free Roaming, Kartu AS Telkomsel , iPhone 4 Telkomsel , Google Maps Telkomsel , Nokia OviLife Tools, Nokia N8 dan E5 dan Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata (KemenBudPar) RI. Ini membuktikan bahwa cara beriklan di internet melalui IDblognetwork sangat terpercaya dan telah mendapat pengakuan yang sangat bagus dari para adsvertiser.
Sehingga bukan tanpa alasan kalau kami menampilkan judul postingan ini Idblog Network : Cara Beriklan di Internet yang Paling Efektif, silakan caba sendiri, bagaimana dasyatnya beriklan di internet.
No comments:
Post a Comment